Usai Longsor, Tol Pandaan-Malang Ditutup

Longsor dan banjir terjadi di Tol Pandaan-Malang. Akses ke arah jalan yang longsor ditutup, lalu lintas dialihkan ke jalan arteri. Akibatnya, kepadatan terjadi di Jalan Arteri.

Sampai pukul 17.30 WIB, evakuasi longsor dan penanganan banjir belum sepenuhnya tuntas. Kendaraan yang masih berada di dalam tol dialihkan keluar tol di titik tertentu dari masing-masing arah.

Kendaraan yang melaju dari Surabaya menuju Malang dialihkan agar keluar Tol di exit Tol Purwodadi. Sebaliknya, dari Malang-Surabaya, dialihkan keluar di exit Tol Lawang.

Dari informasi yang dihimpun, Selasa (8/3/2022), akibat pengalihan lalu lintas dampak longsor dan banjir, kepadatan lalu lintas terjadi di KM 78.600 dan KM 78.800 di dua jalur.

Sementara, lalu lintas di jalur arteri pun turut merambat imbas kebijakan petugas kepolisian dan Jasa Marga yang mengarahkan pengguna jalan keluar tol.

Jalur arteri dari Surabaya ke arah Malang merambat dengan ekor kepadatan sampai kawasan Purwodadi. Sebaliknya, jalur dari Malang ke Surabaya juga merambat dengan ekor kemacetan sampai Pasar Lawang.(tim/Sam)

Support by : PT Media Cakrawala FM

Baca juga :