Dapur Warung Nasi Padang di Sidoarjo Nyaris Ludes Akibat Terbakar

SIDOARJO – Sebuah rumah makan nasi Padang di Jalan Raya Jati nyaris ludes terbakar, Kamis (2/2) pagi sekitar pukul 09.30. Kebakaran menimpa ruangan dapur setelah regulator tabung gas mengalami kebocoran.

Kabid Pemadam Kebakaran (Damkar) BPBD Sidoarjo Muhammad Qodari mengatakan, ada dua unit mobil damkar yang dikerahkan ke lokasi kejadian. Mobil tiba di lokasi sekitar pukul 09.57, dan api berhasil dijinakkan sekitar pukul 10.30.

“Objek yang terbakar adalah tabung gas dan sejumlah peralatan memasak. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,”
katanya.
Rupanya peristiwa kebakaran tersebut juga diketahui dua anggota Polresta Sidoarjo yang melintas. Yaitu Kasi Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono dan Kasi TIK Polresta Sidoarjo Iptu Setyo Budi. Mereka langsung menepikan kendaraannya.

Keduanya langsung berhenti saat melihat dan mendengar teriakan warga dari warung yang meminta tolong. Kepulan asap sudah terlihat keluar dari dalam warung. Keduanya kemudian menghubungi pemadam kebakaran.

“Kami berinisiatif untuk memadamkan api menggunakan alat seadanya. Untungnya pemadam kebakaran juga segera tiba di lokasi melakukan upaya pemadaman,” ujar Iptu Novi Tri Handono, Kasi Humas Polresta Sidoarjo.

Menurut Novi, kebakaran terjadi diduga akibat kebocoran pada selang gas tabung elpiji. Beruntung, api tidak sampai merembet ke ruangan lainnya. “Kami imbau agar pengusaha warung cek berkala tabung gas agar kejadian serupa tidak terulang,” terangnya. (SMK)

Sumber: https://radarsidoarjo.jawapos.com/kriminal-delta/02/02/2023/dapur-terbakar-warung-nasi-padang-di-sidoarjo-nyaris-ludes/

Support by : PT Media Cakrawala FM

Baca juga :