Rumah di Mojokerto Tiba-tiba Ambruk, Timpa Penghuni Rumah

Rumah Warga Mojokerto Tiba-tiba Ambruk Timpa Penghuni yang Sedang Stroke.(foto:detik.com)

MOJOKERTO – Sebuah rumah berukuran 10 x 5 meter persegi di Lingkungan Ngaglik Gotong Royong Timur, RT 2 RW 5, Kelurahan/Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto tiba-tiba ambruk dan menimpa penghuninya yang sedang sakit stroke.

Peristiwa ini terjadi Rabu (14/12/2022) sekitar pukul 10.00 WIB menimpa rumah itu milik Achiyat (58) yang berada di bantaran Sungai Sadar, Kota Mojokerto. Diduga ambruknya rumah tersebut karena kerangka atapnya sudah lapuk.

Suwari (65), tetangga Achiyat mengatakan, saat kejadian tidak ada hujan maupun angin. Tiba-tiba terdengar suara keras hingga jarak 10 meter, sehingga warga langsung berhamburan keluar rumah mencari sumber suara,

Sementara pemilik rumah yang sedang sakit stroe ringan saat kejadian posisinya masih berada di dalam kamar. Warga langsung mengevakuasi korban yang masih sadar danmembawanya ke RS Gatoel, Kota Mojokerto.

Andi, anak korban mengatakan, bapaknya menderita sakit strokw ringan sejak 4 bulan lalu. Bagian bagian sebelah kanan lemah, namun masih bisa jalan. Sementara akibat tertimpa reruntuhan, kondisi korban tidak terlalu parah, hanya sedikit luka robek di kepala atas dan lecet-lecet sedikit di tangan dan tubuhnya.

Sekedar informasi, selama ini Achiyat tinggal bersama putri kedua dan seorang cucunya. Saat kejadian, dia di rumah sendirian karena putrinya, Fitriana (32) sedang bekerja sebagai asisten rumah tangga. Sedangkan cucunya sekolah kelas 5 SD.

Sementara Lurah Kranggan Mohammad Rochan mengatakan, pihaknya sudah meninjau lokasi dan koordinasi dengan Dinas Sosial dan Baznas Tagana Kota Mojokerto terkait perbaikan rumah korban.(tim/sma)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :