Telur Ayam Diduga Palsu di Kediri Viral, Begini Ciri Cirinya

Linda Agustini, warga Kelurahan Ngadirejo, Kecamatan Kota, Kota Kediri menjadi perhatian publik usai dirinya menemukan telur ayam diduga palsu, ia juga menjelaskan beberapa perbedaan telur ayam tersebut dengan telur ayam asli.

Informasi yang dihimpun oleh suarajawatimur.com, Linda menduga telur ayam yang dibelinya palsu. Meski jika dilihat dan dipegang, telur tersebut sama seperti telur ayam pada umumnya.

“Ini ternyata saya menemukan benar-benar menemukan telur yang mungkin dikatakan telur palsu ini. Ya tadi kita mau bikin ceplok telor dan kita buka ternyata masyaallah seperti ini. Kalau telur ditaruh kulkas itu tidak akan beku. Tapi ini beku ini dia. Mohon untuk pihak berwajib, saya sisakan telurnya untuk bukti,” ucap Linda , Minggu (16/5).

Lalu bagaimana ciri-ciri telur tersebut, sehingga Linda menduga itu telur palsu. Seperti dalam data yang dihimpun, Linda menemukan sejumlah kejanggalan dari telur yang 5 hari ditaruh dalam kulkas itu.

Berikut ciri telur ayam di Kediri yang diduga palsu:

1. Linda merasa telur tersebut memiliki cangkang yang lebih keras dari telur pada umumnya. Ia merasa heran terlebih karena telur tersebut tidak ditaruh dalam freezer. Melainkan di lemari es bagian bawah.
2. Linda merasa putih dan kuning telurnya lebih cair dan bercampur menjadi satu. Tidak seperti telur pada umumnya.
3. Dari dalam telur keluar cairan bening yang kemudian mengeras seperti lem.
4. Kulit ari yang berada di dalam cangkang juga kenyal saat ditarik.

(Mya/tim)

Redaksi : Suara Jawa Timur
Sumber : Detik.com (Naskah Berita Asli)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :