Orangtua Lengah, Balita di Mojokerto Ditemukan Tewas di Kolam Lele

Kolam lele tempat balita tenggelam/Foto: Istimewa

Mojokerto – Seorang balita ditemukan tewas di kolam ikan lele milik tetangganya. Sebelum tewas, korban keluar rumah untuk bermain tanpa pengawasan orang tuanya.

Nasib malang itu dialami Adiasta Danish Aszah (3), warga Lingkungan Pulokulon, Kelurahan Pulorejo, Kecamatan Prajurti Kulon, Kota Mojokerto. Korban keluar rumah untuk bermain pada Jumat (2/10) sekitar pukul 14.00 WIB.

“Korban tidak pamit, keluar sendiri. Ibunya di rumah, tidak tahu kalau anaknya keluar, perkiraan ibunya ketiduran,” kata Kapolsek Prajurit Kulon Kompol M Sulkan saat dikonfirmasi, Sabtu (3/10/2020).

Sekitar pukul 17.00 WIB, lanjut Sulkan, ibu korban baru ingat jika anaknya tidak ada di rumah. Dibantu anaknya yang berusia 10 tahun, sang ibu mencari Adiasta.

Korban akhirnya ditemukan sudah tak bernyawa di kolam ikan lele milik tetangganya. Tepatnya di kolam resapan berukuran 2×2 meter dengan kedalaman air 170 cm. Kolam ini sekitar 100 meter dari rumah korban.

“Jenazah korban diangkat ibunya yang dibantu warga, lalu dia melapor ke Polsek Prajurit Kulon,” terangnya.

Jenazah Adiasta dievakuasi ke RSUD Dr Wahidin Sudiro Husodo, Kota Mojokerto untuk divisum. Menurut Sulkan, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

“Kemarin tengah malam jenazah kami serahkan ke keluarganya. Keluarga menerima sebagai musibah,” tandasnya.

Sumber: detik.com (naskah berita asli)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :