Seorang Penambang belerang yang hilang di Danau Kawah Ijen setelah ada gelombang air akhirnya ditemukan meninggal. Korban Andika (61) ditemukan mengambang sejauh 150 meter dari bibir kawah Ijen.
Koordinator Pos Siaga SAR Banyuwangi Rizki Putra Buana mengatakan, jenazah korban ditemukan sekitar pukul 08.00 Wib.
“Dari atas kawah ada yang mantau, jenazah korban terlihat berada di tengah danau. Mereka langsung kontak kami dan kita bergerak melakukan evakuasi,” ujarnya kepada wartawan, Sabtu (30/5/2020).
Evakuasi dilakukan oleh rekan penambang yang nekat berenang di danau kawah. Padahal tim SAR sudah menyiapkan perahu karet untuk mengevakuasi korban.
“Ada teman penambang yang nekat ngambil (jenazah) dengan renang. Namanya Pak Arifin yang mengambil jenazah korban. Beliau berenang kemudian mengikatkan tali ke tubuh korban lalu ditarik ke tebing (bibir danau),” imbuhnya.
Saat ditemukan, kata Rizki, jenazah korban dalam kondisi utuh. Jenazah ditemukan tertelungkup di tengah danau kawah.
Hanya kulit yang melepuh. Kondisinya sudah meninggal dunia. Badan korban utuh. Saat ditemukan tertelungkup di tengah kawah,” ujarnya.
Selanjutnya jenazah korban dievakuasi ke Pos Paltuding dan dibawa ke rumah duka korban. “Kita berhasil evakuasi ke bawah jam 10.00 WIB. Langsung kita bawa ke rumah duka,” tandasnya.(tim/pro)
Seperti dikabarkan Jumat (29/5/2020) pukul 12.30 WIB, Andik dan Alimik beserta penambang belerang di kawah Ijen, mendengar suara dentuman atau ledakan dari dasar danau Kawah Gunung Ijen. Dentuman itu membuat air danau naik dan bergelombang. Tingginya kurang lebih 3 meter dari bibir kawah.
Saat menyelamatkan diri, Andik terpeleset ke dalam Danau Kawah Ijen.
Mengetahui Andik jatuh ke Danau Kawah Ijen, seluruh penambang melakukan pencarian secara visual di lokasi.
Pencarian dilaksanakan selama 3 jam sampai dengan 15.30 WIB. Dikarenakan cuaca tidak mendukung akibat hujan disertai angin, para penambang memutuskan menghentikan pencarian dan kembali ke pos penambang Paltuding.(tim/pro)
Redaksi : Suara Jawa Timur
Sumber : Detik.com (Naskah Berita Asli)