Belasan ABG di Kediri Balap Liar di Jalan Sawah, Diamankan Polisi

Belasan remaja pelaku balap liar diamankan Polres Kediri Kabupaten. Mereka terjaring dalam razia balap liar di jalan persawahan Dusun Semanding Desa Tertek Kecamatan Pare Kabupaten Kediri.

AKBP Lukman Cahyono, Kapolres Kediri mengatakan, dalam razia yang digelar menjelang buka puasa tersebut berhasil mengamankan 11 unit kendaraan, dan pelakunya para rwmaja juga diamankan

Sementara Kasubbag Humas Polres Kediri AKP Purnomo mengatakan, raIa ini berawal dari petugas kepolisian yang mendapat informasi dari masyarakat yang resah akibat adanya aktivitas balap liar di bulan Ramadhan di area jalan persawahan.

“Menindaklanjuti informasi dari masyarakat, petugas gabungan dari Satlantas dan Sat Sabhara Polres Kediri mendatangi lokasi dan mendapati mereka menggelar sedang balap liar, lalu kita tertibkan,” ungkapnya.

AKP Purnomo juga mengatakan, pengendara yang melanggar langsung diamankan dan diminta membawa motornya ke Mapolres Kediri untuk memberi efek jera. “Selain itu, kendaraannya juga ditilang,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, para pelaku balap liar kebanyakan masih berusia remaja. ” Rata-rata usia muda, remaja yang melakukan balap liar, selanjutnya kita akan melakukan patroli pada jam-jam saat mereka melakukan aksi yang meresahkan masyarakat” jelasnya.

Redaksi : Suara Jawa Timur
Sumber : Detik.com/link berita asli

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :