Sebuah unggahan video yang menampilkan kejadian pencurian barang yang diduga terjadi di SPBU di Cinere, Depok, Jawa Barat viral di media sosial pada Kamis (30/4/2020).
Adapun pengunggah video yakni akun Twitter bernama kemal.arsjad, @kemalarsjad.
Buat yg isi bensin, hati-hati yah, ini kejadian di SPBU Cinere.
Makin banyak yg nekat.. pic.twitter.com/MBu6N3MBHX
— kemal.arsjad (@kemalarsjad) April 30, 2020
Ia juga membubuhkan keterangan yang menyebut bahwa lokasi pencurian tersebut berada di SPBU di Cinere.
“Buat yg isi bensin, hati-hati yah, ini kejadian di SPBU Cinere,” tulis pemilik akun @kemalarsjad dalam twitnya.
Hingga kini, video tersebut telah di-retwit sebanyak lebih dari 4.400 kali dan telah disukai sebanyak 2.800 kali oleh pengguna Twitter lainnya.
Setelah mengonfirmasi kepada pengunggah terkait viralnya video tersebut, Jumat (1/5/2020).
Pemilik akun @kemalarsjad pun membenarkan bahwa kejadian pencurian terjadi di SPBU di Cinere, Depok. “Betul (itu di lokasi SPBU Cinere),” ujar Kemal saat dihubungi pada Jumat (1/5/2020).
Selain itu, Kemal juga mengaku, video yang diunggahnya merupakan kiriman dari saudaranya yang tinggal di Kecamatan Cinere, Depok.
“(Saya dapat video itu) kemarin. Dari saudara yang tinggal di Cinere,” lanjut Kemal.
Tampilan dalam video
Diketahui, dalam video berdurasi 44 detik ini, sebuah mobil putih berhenti di salah satu SPBU dan hendak mengisi bahan bakar.
Kemudian, pemilik mobil keluar dan sempat mengobrol dengan petugas SPBU. Tiba-tiba muncul pria memakai kaus gelap datang menghampiri mobil tersebut dan membuka pintu mobil. Dengan langkah sigap, pelaku kabur bersama rekannya yang telah berjaga menggunakan sepeda motor. Di sisi lain, dalam rekaman video singkat ini, tertulis tanggal rekaman video yakni 26 Maret 2020, pukul 10.43 WIB.
Sementara itu, Kapolresta Depok AKBP Azis Andriansyah belum dapat dimintai konfirmasi terkait unggahan video yang tengah viral tersebut.
Demikian pula dengan VP Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman. Konfirmasi yang dilakukan kepada yang bersangkutan pada Jumat (1/5/2020) sore juga belum mendapatkan balasan.
Sumber: https://www.kompas.com/tren/read/2020/05/01/154900165/viral-video-aksi-pencurian-barang-di-mobil-saat-pengisian-bbm-diduga-di