Obat Covid-19 Sudah Tersedia di Indonesia, Jokowi Langsung Pesan 5 juta Butir

Upaya pemerintah untuk bisa menyembuhkan pasien Virus Corona atau Covid-19 kini sudah mulai menemukan solusi. Karena ada dua Obat untuk pasien terjangkit Corona.

Kedua obat ini sudah tersedia di Indonesia, namanya Avigan dan Klorokuin. Kini pemerintah sudah memesan sebanyak 5 juta butir, dengan rincian 3 Juta Butir Klorokuin, Avigan Sedang Dipesan 2 Juta Butir.

Presiden Jokowi dalam konferensi pers yang ditayangkan di akun YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (20/3/2020) mengatakan, obat ini sudah dicoba oleh satu, dua dan tiga negara dan memberikan kesembuhan.

Untuk obat Avigan, pemerintah menyediakan 5.000.butir dan pemerintah juga tengah memesan 2 juta butir obat tersebut.

Obat ini didatangkan dari Jepang. Sedangkan obat Klorokuin sudah disiapkan sebanyak 3 juta butir. Obat Klorokuin ini diketahui diproduksi di Indonesia.

Kata Presiden Jokowi, kesua obat tersebut merupakan hasil dari riset sejumlah negara dan laboratorium berstandar internasional.

“Pemerintah juga telah menyiapkan obat dari hasil riset dan pengalaman beberapa negara untuk bisa mengobati Covid-19 ini sesuai resep dokter,” kata Presiden Jokowi.

Sementara jutaan obat untuk Pasien yang terjangkit Corona ini, akan sampai ke pasien melalui dokter keliling dari rumah ke rumah, serta melalui rumah sakit dan puskesmas di kawasan terinfeksi.

Namun, Presiden Jokowi menegaskan bahwa kedua obat ini bukanlah antivirus corona. Karena, sampai sekarang antivirus penyakit Coroja belum ditemukan.

“Mengenai antivirus sampai sekarang belum ditemukan, dan ini yang saya sampaikan itu tadi obat,” kata Presiden Jokowi.

Informasi yang dihimpun suarajawatimur.com, hingga Jum’at (20/03/2020) jumlah pasien positif virus corona di Indonesia mencapai 369 orang. Sebanyak 17 orang dinyatakan sembuh dan 32 orang meninggal dunia.(tim/spo)

Redaksi : Suara Jawa.Tumur

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :