Virus korona mewabah di Desa Truneng, Kecamatan Sukomoro, Magetan Pasca Lebaran. Hingga Minggu (30/5) tak kurang dari 12 warga desa itu itu terpapar Covid-19. Dua di antaranya meninggal dunia.
‘’Kasus di Truneng bertambah signifikan setelah Lebaran,’’ kata Kabid Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Rohmat Hidayat, Senin (31/5).
Katanya, awal mulanya, sebelum Ramadan hanya ada dua warga Truneng yang terpapar korona. Kasus mendadak merebak usai Lebaran. Tak diduga muncul 10 kasus baru. Warga yang terpapar ini demuanya tinggal hampir berdekatan.
Pada 21 dan 29 Mei, ada dua warga yang positif Covid-19 meninggal dunia, ’Tambahan 10 kasus didapat dari tracing kedua warga terpapar yang meninggal dunia,’’ ujarnya. (fat/her)
Sumber Berita: https://radarmadiun.co.id/usai-halalbihalal-lebaran-12-warga-truneng-positif-korona/