Ditusuk Orang Tak Dikenal, Kuli Bangunan Asal Pasuruan Dinyatakan Tewas

Seorang kuli bangunan asal Pasuruan ditusuk orang tak dikenal di tempat kerjanya, korban tewas kehabisan darah ketika dilarikan ke rumah sakit

Informasi yang dihimpun oleh suarajawatimur.com, Korban adalah Sutoyo (39), warga Desa Gejugjati, Kecamatan Lekok. Pelaku penusukan berjumlah dua orang. Sebelum ditusuk, korban sempat dipukuli.

“Pelaku dua orang. Satu memukuli korban dan satu menusuk dengan pisau. Setelah korban melakukan aksinya, mereka kabur. Saat ini masih dalam pengejaran,” kata Kasubbag Humas Polres Pasuruan Kota AKP Endy Purwanto, Jumat (19/3).

Pemukulan dan penusukan oleh orang tak dikenal dilakukan di lokasi kerja korban di Desa Gejugjati, Kamis (18/3) siang. Pelaku yang mengendarai motor mendatangi korban. Saat dua pelaku datang, korban sedang membeli material. Dua pelaku menunggunya di warung tak jauh dari lokasi kerja.

Saat korban tiba, ia diberi tahu dua orang sedang menunggunya di warung. Korban pun menuju warung menemui pelaku.

“Saksi melihat korban dan kedua pelaku cekcok mulut. Salah satu pelaku memukul korban beberapa kali sampai korban jatuh. Saat korban jatuh, pelaku lainnya mengeluarkan sebilah senjata tajam jenis pisau dan ditusukkan ke paha sebelah kiri korban,” jelas Endy.

Darah keluar deras dari luka akibat tusukan. Mengetahui korban bersimbah darah, pelaku mencabut pisau yang tertancap di paha korban kemudian kabur.

“Korban ditolong warga dan dibawa ke Puskesmas Lekok dengan menggunakan kendaraan becak motor. Namun karena darah terus mengalir dengan deras, korban meninggal dalam perjalanan,” pungkas Endy.

Sampai saat ini unit Reskrim Polsek Lekok bersama Unit Resmob Polres Pasuruan Kota masih melakukan pengejaran pelaku.(Mya/tim)

Redaksi : Suara Jawa Timur
Sumber : Detik.com (Naskah Berita Asli)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :