Secara mengejutkan Ponorogo mendahului Surabaya menjadi kota dengan kasus aktif COVID-19 terbanyak yang ada di Jatim, Sabtu(6/3)
Informasi yang dihimpun oleh suarajawatimur.com, Berdasarkan data Satgas COVID-19 Jatim, Jumlah kasus aktif di Jawa Timur hingga Sabtu (6/3) sebanyak 2.922. Ponorogo menjadi daerah dengan kasus aktif terbanyak yakni 229. Kemudian menyusul Kota Surabaya sebanyak 222 kasus.
Magetan ada di peringkat 3 kasus aktif terbanyak dengan 216 kasus. Menyusul Kabupaten Kediri dengan 175 kasus. Trenggalek melengkapi 5 besar daerah dengan kasus aktif tertinggi di Jatim dengan 160 kasus COVID-19 aktif.
Di Jatim, Sumenep menjadi satu-satunya daerah yang bebas dari COVID-19 alias tidak ada kasus aktif. Selain itu, ada dua daerah yang memiliki kasus aktif COVID-19 di bawah 10 kasus. Yakni Kota Kediri (2 kasus) dan Kota Pasuruan (3 kasus).
Hingga kini, kasus kumulatif COVID-19 di Jatim berjumlah 131.843. Lalu pasien sembuh sebanyak 119.644. Pasien meninggal dunia sebanyak 9.277.
Berikut detail kasus aktif di 38 kabupaten/kota di Jatim:
1. Ponorogo, 229 kasus
2. Kota Surabaya, 222 kasus
3.Magetan, 216 kasus
4. Kabupaten Kediri, 175 kasus
5. 5. Trenggalek, 160 kasus
6. 6. Kota Madiun, 120 kasus
7. 7. Tulungagung, 108 kasus
8. 8. Banyuwangi, 107 kasus
9. 9. Kabupaten Madiun, 103 kasus
10. Kabupaten Pasuruan, 103 kasus
11. Gresik, 98 kasus
12. Kabupaten Blitar, 95 kasus
13. Nganjuk, 95 kasus
14. Kota Mojokerto 94 kasus
15. Pacitan, 85 kasus
16. Sidoarjo, 82 kasus
17. Kota Malang, 76 kasus
18. Jember, 73 kasus
19. Tuban, 62 kasus
20. Jombang, 58 kasus
21. Kota Blitar, 54 kasus
22. Lumajang 52 kasus
23. Bojonegoro, 51 kasus
24. Ngawi, 47 kasus
25. Kabupaten Mojokerto, 47 kasus
26. Bangkalan, 47 kasus
27. Kabupaten Malang, 41 kasus
28. Kabupaten Probolinggo, 36 kasus
29. Lamongan, 35 kasus
30. Pamekasan, 29 kasus
31. Kota Batu, 27 kasus
32. Bondowoso, 27 kasus
33. Kota Probolinggo, 23 kasus
34. Sampang, 22 kasus
35. Situbondo, 18 kasus
36. Kota Pasuruan, 3 kasus
37. Kota Kediri, 2 kasus
38. Sumenep, 0 kasus.
(Mya/tim)
Redaksi : Suara Jawa Timur
Sumber : Detik.com (Naskah Berita Asli)