Terseret Arus Sungai, Pemuda di Banyuwangi Ditemukan Tewas

Korban dievakuasi/Foto: Ardian Fanani

Banyuwangi – Terpeleset saat akan mencuci tangan dan kaki, seorang pemuda di Banyuwangi tewas, setelah hanyut di sungai. Rizqi Muhammad Sulthon (16) warga Desa Sidorejo, Kecamatan Purwoharjo, tak bisa diselamatkan oleh warga, yang mengetahui korban hanyut di sungai yang arusnya sedang deras itu.

Kejadian tewas terseret arus sungai itu terjadi di Sungai jurusan Dam 1 Desa Sidorejo Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi, pukul 17.00 WIB, Sabtu (23/1/2021).

Korban saat itu sedang bermain di sekitar sungai. Lantaran tangan dan kakinya kotor, akhirnya korban bersama dengan tiga rekannya yang lain mencuci tangan dan kaki di sungai itu. Namun saat mencuci tangan, korban terpeleset dan kemudian hanyut terbawa air yang pada saat itu arusnya sedang deras.

“Korban kemudian minta tolong kepada rekan-rekannya. Ketiga rekannya kemudian ikut menceburkan diri ke sungai untuk membantu korban. Namun tidak bisa karena sungai dalam dan deras,” ujar Kapolresta Banyuwangi Kombes Arman Asmara Syarifudin.

Rekan korban yakni, Aditia Wardana (12) dan Galang Setiawan (12) warga Desa Glagahagung serta Sigit (11), tetangga korban kemudian meminta tolong kepada masyarakat.

“korban terseret beberapa meter. Warga kemudian berhasil menolong. Namun nahas, korban tewas di lokasi kejadian,” pungkasnya.

Ditambahkan oleh Kapolsek Purwoharjo, AKP Hendro Abrianto, korban kemudian dibawa ke puskesmas terdekat. Polisi dan petugas kesehatan melakukan pemeriksaan luar tubuh korban.

“Tidak ditemukan tanda-tanda adanya penganiayaan. Murni kecelakaan atau tewas tenggelam,” katanya.

“Keluarga korban menolak otopsi dengan bukti tandatangan kesanggupan. Jenazah langsung dimakamkan,” pungkasnya.

Sumber: detik.com (naskah berita asli)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :