Maling Motor di Surabaya Babak Belur Dihajar Warga, setelah Ditinggal Kabur 2 Temannya

Salah satu anggota komplotan pencuri motor yang ditangkap warga saat beraksi di Karangpulang, Surabaya/Foto: Istimewa


Surabaya – Tim Antibandit Polsek Karangpilang berhasil membekuk seorang anggota komplotan maling motor yang beraksi di perumahan Kebraon, Karang Pilang, Surabaya, Selasa (9/6/2020).

Pelaku bernama Usman (32) warga Sawahan, Surabaya. Ia merupakan satu di antara komplotan spesialis maling motor yang berjumlah tiga orang.

Usman dan partnernya mencuri motor Honda Beat nopol L 5909 GT milik warga Perumahan Griya Kebraon Tengah.

Kanit Reskrim Polsek Karang Pilang, Iptu Wardi Waluyo mengungkapkan dari tiga orang anggota komplotan tersebut, hanya satu orang pelaku yang disergap warga.

Usman dikejar dan disergap warga yang geram di sekitar di Perumahan Griya Kebraon Utara, lalu diamankan oleh pihak keamanan perumahan sementara.

“Dia diamankan warga setempat beserta motor yang digunakannya kebetulan mogok di lokasi,” ujarnya, Selasa (16/6/2020).

Sedangkan dua orang tersangka lainnya, lanjut Wardi, berhasil melarikan diri. Satu orang pelaku yang membawa motor hasil curian, kabur lalu menghilangkan jejak ke arah Kebraon Gang 5.

Sedangkan satu orang pelaku lainnya, kabur memasuki Perumahan Kebraon Indah Permai Blok I, di Jalan Buntu.

Halaman selanjutnya ⇒

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :