Sesosok mayat ditemukan membusuk di ladang tebu di Dusun Sumberrame, Desa Sumberwono, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto, Senin (27/3/2023) sekira pukul 15.30 WIB . Korban diketahui bernama Suhadi (77) yang dilaporkan hilang sejak lima hari lalu.
Korban merupakan pensiunan anggota TNI AL asal Dusun Teras RT 02 RW 03, Desa Tambakagung, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto. Saat pertama kali ditemukan, jenazah korban dalam kondisi tengkurap mengenakan setelah batik coklat dan celana pendek warna hitam.
Sebagian tubuh korban telah membusuk dan dikerubuti belatung. Petugas dari Polsek Bangsal yang tiba di lokasi langsung memasang garis polisi, sementara Unit Identifikasi Satreskrim Polres Mojokerto yang datang langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Identitas korban terungkap setelah pihak keluarga datang dan memastikan setelah mendapatkan informasi terkait penemuan mayat. Anak korban yang datang tak kuasa menahan tangis begitu mendapati sang ayah meninggal secara mengenaskan.
Ketua RT 02 RW 03 Dusun Teras, Triantoko mengatakan, korban pamit ke keluarganya keluar pada, Rabu (22/3/2023) malam pekan lalu. “Korban pergi seorang diri dari rumah dengan berjalan kaki, tidak pernah bawa sepeda ontel atau motor,” ungkapnya.
Menantu korban, Arif mengatakan, jika mertuanya sebelum menghilang, ayahnya pamit pergi ke makam istri untuk berziarah. “Sudah kami kelilingi hampir semua wilayah di Mojokerto. Hari ini tadi rencananya mau cari di Mojosari, terus dapat kabar ditemukan di sini,” tuturnya.
Sejak menghilang, keluarga korban berusaha mencari keberadaan korban ke sejumlah tempat. Pihak keluarga juga mengunggah kabar hilangnya korban ke media sosial (medsos) Facebook (FB). Namun korban ditemukan meninggal 5 KM dari rumah korban.
“Bapak ini dulu marinir, setelah pensiun di rumah. Sehari-hari hanya berdiam di rumah, tak ada aktivitas lain yang dilakukannya. Bapak memiliki riwayat pikun. Kemarin pamit ziarah ke makam ibu mertua tapi tidak pulang dan ditemukan sudah meninggal ini,” katanya.
Kapolsek Bangsal, AKP Suwiji mengatakan, korban ditemukan warga yang sedang memancing di sungai sekitar lokasi. “Yang menemukan ini warga Tambakagung, mayat ini warga Tambakagung, Kecamatan Puri juga. Yang bersangkutan sudah membusuk, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan,” jelasnya.
Masih kata mantan Kapolsek Pungging ini, jika korban meninggalkan rumah sejak Rabu (22/3/2023) pekan lalu dan sudah pikun. Setelah dilakukan olah TKP, jenazah korban dibawa ke ruang jenazah RSUD Prof Dr Soekandar Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto untuk dilakukan visum luar.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Mojokerto, Iptu Tri Hidayati membenarkan, korban yang ditemukan meninggal di area perkebunan tebu Dusun Sumberrame, Desa Sumberwono merupakan pensiunan TNI AL. “Korban atas nama Suhadi (77),” tambahnya.
Jenazah warga Dusun Teras RT 02 RW 03, Desa Tambakagung, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto ini saat ini berada di ruang jenazah RSUD Prof Dr Soekandar Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto. Hasil visum sementara, tidak ditemukan luka benda tajam maupun benda tumpul pada tubuh korban.
(SMK Ma’arif Nu Prambon)
Sumber: Beritajatim.com