Seorang bandar sabu di Sidoarjo kabur saat ditangkap. Bandar sabu tersebut bersembunyi di bawah jembatan Jalan Gajah Mada. Penangkapannya cukup dramatis.
Salah satu saksi mata, Sri Handayani, (52), mengatakan bandar narkoba itu awalnya hendak ditangkap polisi di rumahnya di Jalan Sisingamangaraja gang III, Kelurahan Lemahputro.
Tapi saat akan ditangkap, bandar tersebut kabur dan lari ke arah sungai. Polisi yang coba menghentikan sempat memberi tembakan peringatan. Namun si bandar tetap berlari.
“Dia dikejar polisi tapi lari ke arah sungai. Saya sempat mendengar ada dua tembakan peringatan dari polisi,” kata Sri, Senin (29/11/2021).
Sri menambahkan tersangka lalu terjun ke sungai lalu menyelam lalu bersembunyi di bawah jembatan Buk Legi. “Di bawah jembatan itu banyak tumpukan sampah,” jelas Sri.
Kasat Narkoba Polresta Sidorejo AKP Andrian Wimbarda membenarkan ada seorang bandar sabu yang sempat melarikan diri. Namun bandar sabu itu akhirnya dapat ditangkap.
“Sekitar jam 10.00 WIB dia melarikan diri bersembunyi di bawah jembatan,” kata Andrian.
“Alhamdulillah kerja keras anggota selama 3 jam, pelaku berhasil diamankan,” kata Andrian.
Andrian menambahkan penangkapan bandar sabu tersebut merupakan hasil penangkapan dari pengedar sabu yang telah ditangkap sebelumnya. Para tersangka mengatakan sabu yang mereka punya diperoleh dari si bandar sabu. bandar sabu yang ditangkap ini berinisial I (28).(tim/Sam)