Bantuan Presiden Cair, Suroto Bagi Rata Bantuan 20 Ton Jagung ke Peternak Lain

Hari ini sebanyak 20 ton jagung pakan ayam layer dikirimkan tim advance president ke Blitar. Suroto akan mengambil secukupnya dan membagikan merata ke peternak ayam layer di desanya, Desa Suruhwadang Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar.

“Bantuan ini saya ambil secukupnya untuk ternak saya. Nanti saya akan bagi kepada peternak yang hampir punah di desa saya. Namun nanti saya tidak bisa mengatakan berapa dapatnya. Entah dapat satu karung atau dua karung, yang penting rata dan bisa mempertahankan ternaknya sebagai penghasilan sehari hari,” tutur Suroto kepada wartawan di sela menerima bantuan dari Presiden Jokowi, Senin (20/9/2021).

Dia berharap, dengan bantuan jagung dari Presiden Jokowi ini, usaha ternaknya bisa bangkit kembali. Suroto dan para peternak layer lainnya juga berharap, bantuan jagung secara gratis ini bisa berlanjut secara simultan. Berupa subsidi harga jagung kepada para petani, sehingga antara peternak dan petani tidak ada yang dirugikan.

“Semoga ini jadi awal yang bagus untuk turunnya harga jagung dan naiknya harga telur. Jadi peternak dan petani sama-sama dapat solusi,” tambahnya.

Sebelumnya, sekitar 4.500 peternak layer diambang kebangkrutan. Harga pakan tinggi yang tidak diimbangi dengan harga telur yang tinggi, membuat para peternak merugi di kisaran Rp 1 juta per hari.

Saat ini, harga jagung di pasaran masih di atas Rp 6.000/kg. Sementara, harga telur dari kandang masih belum beranjak di kisaran Rp 13.500/kg. Dalam kalkukasi bisnis ayam layer, para peternak bisa menutup biaya operasional jika harga telur di kisaran Rp 18.500/kg.(tim/Sam)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :