Surabaya, Tulungagung dan Malang Raya, 3 Wilayah dengan Jumlah Kasus COVID-19 Terbanyak

Sumber : detik.com


Berdasarkan data hingga Selasa (24/3/2020) pukul 17.00 WIB, ada total 2.196 kasus corona dengan rincian 51 pasien positif, 142 PDP dan 2.003 ODP.

“Kemarin Senin (23/3) ODP 1.405 sekarang 2.003. Lalu PDP dari 125 menjadi 142 dan positif dari 41 naik 10 menjadi 51,” kata Khofifah di Grahadi, Surabaya, Selasa (24/3/2020).

Untuk wilayah dengan jumlah kasus terbanyak ada di Kota Surabaya dengan 223 kasus. Kabupaten Tulungagung berada di belakang Surabaya dengan 222 kasus corona. Selanjutnya Malang Raya dengan 187 kasus.

Berikut data lengkap 38 kabupaten/kota di Jawa Timur terkait kasus corona:

1. Kota Surabaya 182 ODP, 10 PDP dan 31 positif corona.
2. Malang Raya (Kabupaten dan Kota Malang serta Kota Batu) 168 ODP, 13 PDP dan 6 positif corona.
3. Kabupaten Sidoarjo 21 ODP, 14 PDP dan 5 positif corona.
4. Kabupaten Magetan 15 ODP, 7 PDP, dan 8 positif corona.
5. Kabupaten Ngawi 35 ODP, 4 PDP

6. Kabupaten Pacitan 89 ODP dan 2 PDP
7. Kota Madiun 3 ODP dan 4 PDP
8. Kabupaten Madiun 30 ODP dan 2 PDP
9. Kabupaten Ponorogo 81 ODP dan 7 PDP
10. Kabupaten Trenggalek 50 ODP dan 3 PDP
11. Kabupaten Bojonegoro 35 ODP
12. Kabupaten Tuban 48 ODP dan 1 PDP
13. Kabupaten Tulungagung 204 ODP dan 18 PDP
14. Kota Kediri 4 ODP dan 4 PDP
15. Kabupaten Kediri 32 ODP
16. Kabupaten Blitar 100 ODP, 1 PDP dan 1 positif corona
17. Kota Blitar 4 ODP dan 1 PDP
18. Kabupaten Jombang 28 ODP dan 3 PDP
19. Kabupaten Lamongan 39 ODP dan 2 PDP
20. Kota Mojokerto 55 ODP dan 3 PDP
21. Kabupaten Mojokerto 64 ODP dan 6 PDP
22. Kabupaten Pasuruan 2 ODP dan 5 PDP
23. Kota Pasuruan 11 ODP
24. Kabupaten Gresik 40 ODP dan 9 PDP
25. Kabupaten Bangkalan 58 ODP dan 1 PDP
26. Kabupaten Sampang 29 ODP
27. Kabupaten Pamekasan 40 ODP dan 1 PDP
28. Kabupaten Sumenep 14 ODP
29. Kabupaten Lumajang 36 ODP dan 5 PDP
30. Kabupaten Probolinggo 38 ODP dan 2 PDP
31. Kota Probolinggo 33 ODP dan 1 PDP
32. Kabupaten Jember 93 ODP dan 7 PDP
33. Kabupaten Bondowoso 107 ODP
34. Kabupaten Situbondo 91 ODP dan 3 PDP
35. Kabupaten Banyuwangi 70 ODP dan 1 PDP
36. Kabupaten Nganjuk 9 ODP dan 2 PDP

Sumber : detik.com

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :