Tabrak Mobil Boks, Mitsubishi Hangus Terbakar di Tol Pandaan – Malang

Kecelakaan di jalan tol masih kerap terjadi, seperti yang menimpa sebuah mobil Mitsubishi Mirage di KM 66, Jalan Tol Pandaan-Malang. Mobil jenis city car itu menabrak mobil boks lalu hangus terbakar.

Informasi yang dihimpun suarajawatimur.com, kecelakaan terjadi Sabtu (01/02/2020) sekitar pukul 06.00 Wib.

Mobil Mitsubishi Mirage nopol L 1573 GN itu disopiri Christian Chandra (24), warga Bukit Dieng MC 9, Kelurahan Pisang Candi, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Kompol Dwi Sumrahadi, Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jatim mengatakan, kecelakaan bermula ketika mobil Mitsubishi Mirage itu melaju dari arah Surabaya menuju ke Malang.

Kecepatan mobil sekitar 100 km/jam melaju di lajur cepat, kemudian sesampai di TKP, tiba-tiba mobil tersebut bergesar pindah ke lajur lambat dan menabrak mobil boks lalu terbakar.

“Untung saja, pengemudinya berhasil keluar dari mobilnya, sehingga selamat,” ungkapnya.

Sementara mobil boks nopol L 9924 BA yang ditabrak dikemudikan Hariyanto (31), warga Janti Purwo 3-C/12, Kota Surabaya yang juga tidak mengalami luka.

Menurut Dwi Sumrahadi, kecelakaan ini diduga karena pengemudi Mitsubishi Mirage mengantuk sehingga kurang konsentresi dalam berkendara.

Akibat kecelakaan ini, mobil Mitsubishi Mirage mengalami ringsek dan hangus terbakar. Sedangkan mobil boks rusak pada bagian belakang. Kedua kendaraan Langsung diderek ke Gerbang Tol Purwodadi.(tim/spo)

Redaksi : Suara Jawa Timur

Support by : PT Media Cakrawala FM

Baca juga :